JARINGAN AD - HOC

JARINGAN AD-HOC



Apa itu jaringan ad-hoc??
     Mari kita simak bersama mengenai pengertian,kelebihan,kelemahan,karakteristik serta cara membuat jaringan ad-hoc.
     Sebelum kita melakukan konfigurasi pada jaringan ad-hoc pada windows 10, mari kita ketahui dulu sepintas apa itu jaringan ad-hoc. Jaringan ad-hoc adalah salah satu jenis jaringan WLAN yang terdiri dari sekumpulan node-node agar dapat melakukan komunikasi antara satu dengan yang lain.

Kelebihan jaringan ad-hoc:
1.bentuk komunikasi yang sederhana 
2.konfigurasinya tidak rumit
3,mode akan lebih mudah diterapkan ketika wirreles insfrastruktur tidak tersedia
4.lebih mudah ketika client server tidak diperlukan

Kelemahan jaringan ad-hoc:
1.Dapat menimbulkan kekacauan bagi wirelles yang sebenarnya
2.Menggunakan bandwith yang frekuensinya terbatas
3.keamanan jaringan yang terbuka
4.Dapat dijadikan gateway bagi para penyusup untuk masuk ke jaringan utama
5.jaringan ini sangat sulit untuk diatur secara terpusat dan juga sulit memonitor jaringan

Karakteristik jaringan ad-hoc:
a.Multiple wirelles link:
   Setiap node yang mempunyai sifat mobility dapat memiliki beberapa interface yang terhubung kebeberapa node lainnya.
b.Dynamic topologi:
   Dikarenakan sifat node yang mobile,maka topologi jaringannya bisa berubah secara acak..Sebagai akibat routing mempunyai masalah yang lebih komplek dibandingan dengan jaringan wired dengan node yang tetap.
c.Limited resources:
  Jaringan ad-hoc yang dibatasi oleh masalah daya dan kapasitas memori.


Cara memmbuat jaringan ad-hoc:
Pastikan driver WLAN anda mendukung untuk dibuat jaringan ad-hoc
cara mengeceknya:

1.Buka "CMD" pilih run administrator dengan cara tekan windows+R

Hasil gambar untuk CARA MEMBUAT JARINGAN AD-HOC

2. Setelah masuk ke command promt lalu ketikkan "netsh wlan show driver''
Cek pada bagian ''hostednetwork supported'' kalau  ''YES'' berarti komputer anda bisa disetting jaringan ad-hoc jika ''NO'' tidak dapat support.

Hasil gambar untuk CARA MEMBUAT JARINGAN AD-HOC

>Setelah memastikan komputer anda support dengan settingan ad-hoc, selanjutnya ketikkan: 

3. "netsh wlan set hostednetwork mode=allow ssid=nama(bebas) key=password"
    * Isi nama SSID anada sesuai keinginan.
    *Isi password anda minimal 8 karakter 

Hasil gambar untuk CARA MEMBUAT JARINGAN AD-HOC

Jika semua settingan succesfull artinya settingan jaringan ad-hoc anda sudah berhasil.

4. Kemudian kita jalankan settingan jaringan ad-hoc yang telah kita buat dengan cara: 
  Ketikkan ''netsh wlan start hostednetwork''

5.  Ambil hp dan hubungkan dengan jaringan ad-hoc yang telah kita buat dengan cara:
   * pilih nama ssid dan masukkan password sesuai password yang telah dibuat.

6. Apabila sudah terhubung maka jaringan ad-hoc sudah bisa digunakan.

7.  Kemudian kalau kita mau menghentikan jaringan ad-hoc tersebut ketikkan ''netsh wlan
 stop  hostednetwork''

Nah...itulah cara konfigurasi jaringan ad-hoc pada windows 10..
Semoga postingan ini bermanfaat bagi yang membacanya dan menambah wawasan dibidang komputer....GOOD LUCK!!


Penulis:
SEPTALYA

Komentar

Postingan populer dari blog ini

CARA MENGAKTIFKAN KAMERA LAPTOP WINDOWS 7

CARA MENAMBAHKAN BAHASA ARAB DI WINDOWS 7

CARA INSTALL CORELDRAW X7 DENGAN KEYGEN